Wah, hari ini gw bisa menceritakan sebuah kisah panjang lebar nih.

Oke, direncanakan sejak hari Selasa, tanggal 25 kemarin,
salah satu teman sepaket gw, Brenda Budiono,
bakalan memulai kuliahnya di universitas kedua setelah BiNus University:
di Universitas Indonesia, Fakultas Hukum.

Yah, dia memang luar biasa.
Anak ajaib yang gila itu mengajak serta gw untuk ikut dalam perjalanan pertama independennya dari BiNus hingga ke UI.

Nah, berhubung gw gk mau jadi teman (alias korban) Brenda sendiri,
gw tariklah teman sepaket gw yang satu lagi, Shandy,
buat nemenin gw pergi.
Dan karena si Brenda merasa lebih baik nambah orang,
Mario menjadi korban selanjutnya untuk ditarik bersama-sama.


Hari H nya, alias hari ini,
gw bangun jam 3.45 padahal tidur menjelang jam 12 malam.
Gw melek dan segera bergegas,
siap-siap dan segala macam jenisnya deh pokoknya.

Sekitar jam 5 kurang 10 menit,
si Shandy yang bertugas jemput gw sudah tiba.
Dengan sedikit kendala salah arah,
akhirnya sekitar pukul 5.20 pagi gw sudah sampai di kost Mario.

Sekitar jam 5.40, Brenda tiba dan kami berempat naik M11 deh.
Jalan lagi terus akhirnya naik Busway hingga ke Lebak Bulus.
Sampai sana, jalan lagi sedikit,
kita nungguin bus bernama "Debora" yang dideskripsikan Brenda.

Akhirnya kami melihat bus itu;
bus kecil penuh sesak yang kami ikuti hingga akhirnya menuju ke UI Fakultas Hukum.
Yah, jalan sedikit dulu baru nyampe kampusnya.
Terus gw, Shandy, Mario nemenin Brenda sejenak sebelum akhirnya dia mengikuti program yang memang kudu dia ikutin sambil mengenakan jaket kuningnya.

Gw? Shandy? Mario?
Yah, kami bertiga cuman duduk-duduk dan mengitari kampus dengan ketidak jelasan tingkat tinggi,
sambil disapa sebagai senior oleh para mahasiswa baru.
Walaupun memang secara sistem kami bertiga di atas mereka,
tapi yah kita buka mahasiswa UI. Haha.

Yang paling jadi ingatan kita hari ini adalah ketika salah satu mahasiswa baru bertanya kepada kami,
"Gedung D di mana ya?"

Dengan kesotoyan luar biasa, Shandy pun menjawab sambil nunjuk ke arah kanan,
"kayaknya DI SANA. Ikutin ajah teman-teman kamu."
Sambil gw mikir, apakah itu benar atau kagak,
si mahasiswa baru manggut-manggut deh.

Temannya bilang ke si mahasiswa baru yang bertanya kepada kami yang gk tau apa-apa,
"Di sana tuh gedung C! Gedung D di sebelah sana!"
Si teman itu menunjuk ke arah kiri.
Tapi si anak yang dah dikontaminasi ama jawaban Shandy bersikeras,
"Tapi si kakak bilang di sana!"

Mereka akhirnya mengikuti petunjuk sesat Shandy,
meninggalkan gw dan Mario bertanya-tanya yang mana yang benar.
Akhirnya yah kita nanya ke Brenda yang menunjuk ke arah kiri,
"Gedung D di sana."

Gw, Shandy, dan Mario cuman bisa tertawa terbahak-bahak sambil menceritakan kembali kisah bodoh itu ke Brenda (yang akhirnya juga tertawa).
Sambil kembali melalui rute yang sama,
kita berencana ke Gedung Wanita Patra yang jadi tempat AKSI tanggal 3 nanti.
Tapi karena satu dan lain hal,
akhirnya kita naik Busway lurus sampai ke Universitas Tarumanegara buat urusan lain.

Dari sana, kami berempat lanjut ke Citraland,
singgah buat makan Hoka Hoka Bento.
Selesai dari sana, naik M91,
terus balik lagi deh ke BiNus.

Makan Es Buah sebentar,
beli DVD buat ditonton,
menuju kost Mario dan akhirnya nonton dah berempat lagi.

Selesai dari sana, kita makan dulu berempat lagi.
Terus nungguin gw dijemput di Kampus Syahdan.

Pokoknya total durasi gw bersama Brenda, Shandy, dan Mario hari ini sekitar 15 jam.
15 dari 24 jam 1 hari gw yang 4 jamnya gw pake bwt tidur,
2 jamnya bwt beres-beres dan bersih-bersih sampai rumah serta ngupdate nih blog.
Luar biasa sekali hari ini! :D

Pengalaman baru lagi nih. :)
Sayang banget perjalanan kami hari ini sama sekali gk ada dokumentasinya. Haha.


N.B.: Saya mewakili segenap kawan seperjuangan saya hari ini,
minta maaf kepada anak yang telah diberikan informasi yang salah oleh Shandy.
Kejadian yang ada di luar kesengajaan dan naskah yang ada. :D


+Lyrics of the day+
This is fun day
On a fine day
When the air is filled with tweeting birds that sing
together in the sun
This is your day
Yours and my day
When you feel the joy of children playing,
laughing from dust till dawn
On a day like this you share your joy
with everyone
Share your peace, and share your joy,
and share your love

This is fun day
On a fine day
When you feel the urge of getting up to start-up
with the break of dawn
This is your day
Yours and my day
When you turn on your radio and hear the DJ
playing your favorite song
On a day like this not even bad can rub
you wrong
Cause you say it's okay cause it's your day

This is love day
A celebration
A day on every calendar that's set aside
for everyone to give
This is your day
Such a fun day
I cannot believe a day like this has come
that's if this really is
I'm so very proud to say that for this day I've lived
To see your peace, to see your joy, and to
see your love
(Fun Day by Stevie Wonder)

0 issues: