Tuesday, April 28, 2009

‡ Knowing ‡


Kemarin akhirnya setelah melalui UTS berupa mata kuliah pertama Kepemimpinan jam 8 pagi,

dan bersama-sama belajar PSI untuk hari ini,
gw menuju ke Citraland dengan Carter bwt nonton sebuah film yang sebenarnya seingat gw dah cukup lama tayang tapi masih bertahan di bioskop.

Judulnya adalah Knowing.
Film ini dibintangi oleh Nicholas Cage (Ghost Rider, National Treasure) dan mengangkat tema science fiction yang unik.


Tahun 1959, SD William Dawes melakukan kegiatan menyimpan karya gambar para murid tentang masa depan nanti dalam kapsul waktu sebagai peringatan peresmian sekolah.
Seorang anak perempuan bernama Lucinda Embry tidak menggambarkan sesuatu melainkan menuliskan satu lembar kertas penuh dengan deretan angka.
Malam penguburan kapsul waktu itu, Lucinda ditemukan di lemari sekolah dengan kuku berdarah karena mengukir angka yang belum selesai di pintu lemari dan ia menangis karena ingin 'suara-suara' berhenti.

Tahun 2009, kapsul waktu dibuka dan satu orang anak mendapatkan satu buah amplop yang seharusnya berisi gambar.
Anak laki-laki bernama Caleb menerima amplop milik Lucinda dan ia membawa pulang amplop itu.
Ayahnya, John Koestler, meneliti angka-angka itu dan tidak lama menyadari bahwa angka-angka itu menuliskan tanggal sebuah peristiwa dan jumlah orang yang meninggal dalam kejadian tersebut selama kurun waktu 50 tahun.

Tiga di antaranya belum terjadi dan John menemukan tanggal yang diramalkan itu benar-benar terjadi sesuai dengan deretan angka yang tertulis.
Sementara itu, Caleb menerima kunjungan dari tamu tak dikenal yang misterius dan ia juga mendengar bisikan 'suara-suara' yang tidak ia mengerti.

John terus meneliti semuanya hingga berhubungan dengan anak Lucinda, Diana Wayland, karena Lucinda sendiri telah meninggal.


Nah, untuk sisanya, lebih baik nonton sendiri y. =p
It's a really good movie.
Menurut gw loh.. Hehe.

Film ini berhasil membuat gw tidak merasakan 2 jam telah berlalu,
sempat membuat gw menahan nafas,
membuat gw mencoba mereka-reka ini kenapa dan itu kenapa,
juga membuat gw berpikir setelah film ini selesai.

Somehow, I think it's a twisted story.
Tapi ceritanya dibawa dengan sangat baik, so it is a really good movie. =)


+Lyrics of the day+
You're tracing it's movements,
Predict it's every turn;
You watch down from above and record what you learn.
You're graphing the data and tagging up our ears.
Complex simulations with graph paper gears.

Knowing how the world works is not knowing how to work the world.
Knowing how the world works is not knowing how to work the world.

Wistful in his widows peak,
So to speak, He stands.
A son confronts his father with his hat in his hands.
All the things you never could do i never can
All the things i blamed on you i see i now do too.

Knowing how the world works is not knowing how to work the world.
Knowing how the world works is not knowing how to work the world.
(Knowing How The World Works by Les Savy Fav)

0 issues: